Fakta Sebenarnya Tentang Manfaat Madu Manuka
Madu manuka adalah madu alami yang berasal dari lebah Leptospermum scoparium yang mengkonsumsi serbuk bunga manuka. Bunga manuka tumbuh besar di New Zealand pada musim panas, serta sering kali dipakai suku Maori sebagai obat tradisional. Madu ini memiliki khasiat cukup besar daripada madu lainnya, mengandung kalsium, zat besi, dan kalium. Serta terdapat vitamin dan mineral yang sangat tinggi untuk kesehatan tubuh manusia. Mengandung Methylglyoxal yang tinggi, yaitu antioksidan dan anti-inflamasi. Kandungan antibakterial ini lebih stabil dibandingkan madu lainnya.
Dalam penelitian baru-baru ini, salah satu bakteri bahaya yang terdapat pada asam lambung yakni Clostridium ternyata bisa dilawan dengan madu Manuka. Maksudnya, anda bisa mengonsumi madu Manuka yang berkhasiat untuk mengurangi asam lambung dan menyeimbangkan sistem pencernaan Anda. Namun memang, sampai saat ini belum ada alasan ilmiah bagaimana mekanisme madu Manuka bisa mengurangi asam lambung. Akan tetapi, Anda bisa mencoba melakukannya dengan mencobanya dirumah dengan rutin meminum madu ini dengan air hangat atau makan langsung.
Lihat cara konsumsi madu manuka yang baik dan benar pada link dibawah ini:
https://www.hillaryfarm.co.id/artikel/madu-manuka-honey-terbaik-di-indonesia
Beberapa penelitian juga mengatakan bahwa madu Manuka bisa membantu menyembuhkan gingivitis dan periodontal. Salah satunya yakni penelitian dari School of Dentistry, University of Otago di Selandia Baru. Penelitian tersebut menemukan bahwa mengemut atau berkumur madu Manuka bukan hanya saja mengurangi 35% plak gigi, tetapi juga menurunkan 35% daerah yang berdarah untuk orang-orang yang terkena gingivitis (radang gusi). Kandungan mineral zinc (seng), kalsium, dan fosfor pada madu Manuka juga berperan penting dalam pemulihan gigi. Madu Manuka bisa menghentikan pertumbuhan bakteri.
Mengonsumsi madu Manuka secara rutin dapat memberikan efek yang baik untuk meningkatkan energi Anda dan kualitas kesehatan, termasuk kondisi kulit. Nutrisi madu Manuka dapat meningkatkan vitalitas, energi, serta tekstur dan warna kulit. Tambahkan madu Manuka pada sabun cuci muka homemade (buatan sendiri) untuk mengelupas sel kulit mati dan melawan efek radikal bebas pada kulit.Anda juga dapat menambahkannya pada sampo atau masker rambut Anda agar membuat rambut Anda lebih berkilau. Selain itu, Anda bisa menambahkan madu Manuka dalam minuman untuk detoks tubuh Anda.